Jalan akses masuk Gerbang Tol Cakung Utara yang ada saat ini, terhitung
sejak tanggal 12 Juni 2002 akan ditutup dan dipindahkan ke jalan akses baru
yang terletak sejauh 50 meter sebelum jalan akses lama yang ada sekarang.
Pemindahan jalan akses masuk Gerbang Tol Cakung Utara ini dilakukan karena jalan akses yang ada sekarang beberapa kali mengalami kerusakan akibat beratnya beban lalu lintas yang melalui jalan tersebut, konstruksi perkerasan jalan yang didesain tidak untuk jangka waktu pelayanan yang lama, serta kondisi tanah yang kurang mendukung. Seperti diketahui akses masuk Gerbang Tol Cakung Utara pada awalnya adalah akses masuk sementara (temporary access) sambil menunggu selesainya pembangunan jalan tol JORR seksi E3 (Cakung-Cilincing). Namun dengan tertundanya pembangunan Proyek JORR, maka jalan akses tersebut harus melayani arus lalu lintas yang melebihi desain awalnya.
Akses masuk Gerbang Tol tersebut memang banyak melayani kendaraan berat (trailer) dari Kawasan Berikat Nusantara (KBN) dan kawasan-kawasan industrial di sekitarnya. Hal ini berarti akses masuk tersebut sangat vital karena kendaraan berat-berat tersebut bertujuan/berasal dari pelabuhan Samudra Tanjung Priuk yang berarti mendukung kelancaran ekspor/impor.
Untuk mengatasi kerusakan yang ada di jalan akses masuk yang sekarang, maka PT Jalantol Lingkarluar Jakarta selaku penyelenggara jalan tol JORR, membangun jalan akses masuk baru yang terletak 50 meter sebelum jalan akses lama, dan akan difungsikan efektif pada tanggal 12 Juni 2002.
Untuk itu para pengguna jalan tol JORR khususnya yang akan masuk ke Gerbang Tol Cakung Utara diminta memperhatikan pemindahan jalan akses masuk Gerbang Tol, dan menggunakan jalan akses masuk yang baru (sketsa sebagaimana terlampir).
Dengan jalan akses masuk baru maka akan memperlancar arus kendaraan yang akan masuk ke Gerbang Tol Cakung Utara, yang berarti akan memberikan kenyamanan dan kelancaran kepada pengguna jalan tol JORR.
Hal ini merupakan tekad dan komitmen dari PT Jalantol Lingkarluar Jakarta, yang mencanangkan misi "Pelayanan Prima" bagi para pengguna jalan JORR, dimana salah satu upaya yang terus digalakkan adalah memperlancar arus lalu lintas guna memberikan kenyamanan bagi pengguna jalan.
Sumber: www.jlj.co.id, 11 Juni 2002
Pemindahan jalan akses masuk Gerbang Tol Cakung Utara ini dilakukan karena jalan akses yang ada sekarang beberapa kali mengalami kerusakan akibat beratnya beban lalu lintas yang melalui jalan tersebut, konstruksi perkerasan jalan yang didesain tidak untuk jangka waktu pelayanan yang lama, serta kondisi tanah yang kurang mendukung. Seperti diketahui akses masuk Gerbang Tol Cakung Utara pada awalnya adalah akses masuk sementara (temporary access) sambil menunggu selesainya pembangunan jalan tol JORR seksi E3 (Cakung-Cilincing). Namun dengan tertundanya pembangunan Proyek JORR, maka jalan akses tersebut harus melayani arus lalu lintas yang melebihi desain awalnya.
Akses masuk Gerbang Tol tersebut memang banyak melayani kendaraan berat (trailer) dari Kawasan Berikat Nusantara (KBN) dan kawasan-kawasan industrial di sekitarnya. Hal ini berarti akses masuk tersebut sangat vital karena kendaraan berat-berat tersebut bertujuan/berasal dari pelabuhan Samudra Tanjung Priuk yang berarti mendukung kelancaran ekspor/impor.
Untuk mengatasi kerusakan yang ada di jalan akses masuk yang sekarang, maka PT Jalantol Lingkarluar Jakarta selaku penyelenggara jalan tol JORR, membangun jalan akses masuk baru yang terletak 50 meter sebelum jalan akses lama, dan akan difungsikan efektif pada tanggal 12 Juni 2002.
Untuk itu para pengguna jalan tol JORR khususnya yang akan masuk ke Gerbang Tol Cakung Utara diminta memperhatikan pemindahan jalan akses masuk Gerbang Tol, dan menggunakan jalan akses masuk yang baru (sketsa sebagaimana terlampir).
Dengan jalan akses masuk baru maka akan memperlancar arus kendaraan yang akan masuk ke Gerbang Tol Cakung Utara, yang berarti akan memberikan kenyamanan dan kelancaran kepada pengguna jalan tol JORR.
Hal ini merupakan tekad dan komitmen dari PT Jalantol Lingkarluar Jakarta, yang mencanangkan misi "Pelayanan Prima" bagi para pengguna jalan JORR, dimana salah satu upaya yang terus digalakkan adalah memperlancar arus lalu lintas guna memberikan kenyamanan bagi pengguna jalan.
Sumber: www.jlj.co.id, 11 Juni 2002